Jasa Raharja Sumbar Serahkan Rp 1,2 Miliar Santunan Selama Periode PAM Idul Fitri 1444 H

    Jasa Raharja Sumbar Serahkan Rp 1,2 Miliar Santunan Selama Periode PAM Idul Fitri 1444 H

    PADANG – Selama periode PAM Lebaran Idul Fitri 1444 H / 2023, Jasa Raharja Cabang Sumatera Barat menyerahkan satunan bagi korban kecelakaan lalu lintas sebesar Rp 1, 2 Miliar.

    Jumlah ini menurun dibandingkan dengan PAM Lebaran Idul Fitri tahun 2022. Dimana jumlah santunan yang diserahkan sebesar Rp 1, 7 Miliar.

    Disampaikan Raihan Farani Kepala PT Jasa Raharja Cabang Sumatera Barat, jumlah santunan ini turun sebesar 31, 36% dibandingkan dengan tahun lalu.

    "Dan untuk periode PAM Lebaran yaitu dari H-7 sebelum lebaran dan H+7 setelah lebaran, ” jelasnya.

    Menurunnya jumlah santunan yang diserahkan bagi korban kecelakaan lalu lintas, tentunya berkat koordinasi dan upaya yang dilakukan bersama-sama para stakeholder lalu lintas untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas dan juga peran masyarakat pengguna jalan yang selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara. 

    “Kami terus berkoordinasi baik dengan Kepolisian, Dinas Perhubungan dan stakeholder lainnya selama PAM Lebaran Idul Fitri ini agar masyarakat dapat dengan aman dan selamat sampai ke kampung halaman dan kembali lagi ke kota asal, ” ujar Raihan 

    Raihan juga menambahkan langkah strategi Jasa Raharja dalam PAM Lebaran tahun ini.

    “Selama PAM Lebaran, Jasa Raharja mengadakan mudik gratis bersama BUMN, memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis di beberapa PO keberangkatan Bus, menyediakan alat-alat keselamatan, memasang spanduk-spanduk peringatan di lokasi-lokasi strategis dan daerah rawan kecelakaan serta menyiagakan seluruh insan Jasa Raharja untuk selalu siap siaga 24 jam memberikan pelayanan bagi masyarakat khususnya yang mengalami kecelakaan lalu lintas, ” terang Raihan.

    Raihan berharap masyarakat dapat selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara daripada kecepatan, menggunakan selalu alat pelindung diri serta mematuhi-rambu rambu lalu lintas agar aman dan selamat sampai ke tempat tujuan. 

    jasa raharja jasa raharja sumbar serahkan santunan pam idul fitri 1444 h
    JIS Sumbar

    JIS Sumbar

    Artikel Sebelumnya

    Pelihara Keamanan Dan Ketertiban, Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Buka Konsultasi Publik RKPD 2024, Wako Solok:...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Warga Binaan Rutan Klas IIB Lubuk Sikaping Salurkan Hak Suara di TPS Khusus
    Welly -Anggit Serukan Partisipasi Aktif Masyarakat, Warga: Ini Bupati Pasaman Pilihan Kita
    Pemungutan Suara di TPS Khusus Lapas Kelas II B Laing Solok Berjalan Aman dan Lancar

    Ikuti Kami